ASPEK PEMASARAN STUDI KASUS PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE)

PENDAHULUAN

Pengertian Aspek Pemasaran
Aspek pemasaran merupakan faktor strategis atau kunci dari keberhasilan perusahaan, jika permintaan terhadap produk/jasa yang dibuat kurang memadai seluruh kegiatan aspek-aspek yang lain tidak akan terwujud. Jika prospek permintaan terhadap permintaan produk lebih kecil dari penawarannya maka sistem produksi produk tersebut tidak layak dilaksanakan. Jika market space masih tersedia maka perlu diselidiki apakah pasar masih mampu menampung produk baru yang direncanakan.
Untuk mengetahui potensi permintaan dan penawaran terhadap suatu barang atau jasa, perlu dilakukan penelitian yang mendalam tentang perkembangan permintaan dan jumlah pemasoknya. Perkembangan permintaan dapat diduga melalui perubahan pendapatan, selera dan tingkah laku konsumen dalam membeli barang dan jasa tersebut.

1. Spesifikasi Produk / Jasa
Dalam pemasaran, produk adalah segala sesuatu yang bisa ditawarkan ke pasar dan dapat memenuhi kebutuhan konsumen. Kepuasan konsumen tidak hanya mengacu pada bentuk fisik produk, melainkan satu paket kepuasan yang didapat dari pembelian produk Kepuasan tersebut merupakan akumulasi kepuasan fisik, psikis, simbolis, dan pelayanan yang diberikan oleh produsen.
Produk identik dengan barang. Dalam akuntansi, barang adalah obyek fisik yang tersedia di pasar. Sedangkan produk yang tidak berwujud disebut jasa. Dalam manajemen produk, identifikasi dari produk adalah barang dan jasa yang ditawarkan kepada konsumen. Kata produk digunakan untuk tujuan mempermudah pengujian pasar dan daya serap pasar, yang akan sangat berguna bagi tenaga pemasaran, manajer, dan bagian pengendalian kualitas.



2. Segmentasi Produk / Jasa
Membagi sebuah pasar ke dalam kelompok-kelompok pembeli yang khas berdasarkan kebutuhan, karakteristik atau perilaku yang mungkin membutuhkan produk atau bauran pemasaran yang terpisah.

3. Analisis situasi pasar (sesuai produk/jasa yang ditawarkan)
Analisis pasar adalah langkah pertama dalam merancang strategi baru atau mengkaji strategi yang sudah ada. Analisa situasi ini dilakukan setelah strategi diimplikasikan untuk menentukan perubahan strategi yang diperlukan. Perusahan dapat terjun langsung untuk melihat keadaan pasar dengan cara mengikuti event-event tertentu sesuai dengan produk yang ditawarkannya.
Pada umumnya analisis ini akan menghasilkan perbaharuan dalam segi bentuk pemasaran, keuntungan-keuntungan yang didapat jika membeli produk tersebut baik itu mendapatkan potongan harga dalam situasi atau keadaan tertentu atau juga dapat berupa hadiah langsung.

4. Analisis pesaing (sesuai produk/jasa yang ditawarkan)
Pesaing adalah perusahaan yang menghasilkan atau menjual barang/jasa yang sama atau mirip dengan produk yang kita tawarkan. Analisa pesaing adalah usaha mengidentifikasi ancaman, kesempatan atau permasalahan strategis yang terjadi akibat perubahan persaingan potensial, serta kekuatan dan kelemahan pesaing.
Kekuatan dan Kelemahan Pesaing
Pengetahuan dari kekuatan dan kelemahan pesaing melengkapi pengertian merupakan kunci dari kecakapan firma mengejar bermacam-macam strategi. Suatu pendekatan adalah berusaha/mencoba mengusahakan kelemahan pesaing dalam daerah dimana perusahaan mengembangkan kekuatan. Modal bermaksud untuk mengembangkan strategi yang akan membuat kekuatan melawan kelemahan pesaing. Ketetapan dari kekuatan dan kelemahan pesaing diawali dengan identifikasi dari asset dan skill yang mendukung/ada hubungan dengan industri dan kemudian mengevaluasi pesaing dalam dasar dari asset dan skill. Untuk mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan persaingan, adalah perlu untuk mengidentifikasikan aktiva dan keahlian yang dihubungkan dengan industri.
Analisis pesaing biasanya akan berdampak terhadap peningkatan produk maupun strategi pemasaran. Analisis pesaing ini dilakukan untuk melihat perbedaan baik itu dari segi kualitas produk, harga, sistem pemasaran maupun hal-hal lainnya. Analisis ini nantinya akan berfungsi juga sebagai referensi apa yang akan perusahaan tersebut lakukan untuk memperbaiki kinerja perusahaan agar dapat bersaing secara sehat dan menguntungkan dengan perusahaan pesaingnya.

5. Strategi promosi
Promosi pada hakekatnya adalah suatu komunikasi pemasaran, artinya aktifitas pemasaran yang berusaha menyebarkan informasi, mempengaruhi/membujuk, dan atau mengingatkan pasar sasaran atas perusahaan dan produknya agar bersedia menerima, membeli dan loyal pada produk yang ditawarkan perusahaan yang bersangkutan, Tjiptono (2001 : 219). ada beberapa model strategi promosi yang harus dipertimbangkan untuk dijalankan agar tidak kalah bersaing dengan kompetitor. Berikut ini beberapa strategi promosi produk yang perlu diketahui.
a. Website
Memiliki website sudah tidak bisa dihindari lagi di jaman yang penuh teknologi seperti sekarang ini. Dengan adanya website, membuat peluang usaha bisa menjadi lebih terbuka karena jualan online akan semakin dikenal banyak orang dengan mudah. Website membantu usaha dapat diketahui, karena informasi mengenai usaha, produk atau jasa yang dijual bisa dibaca dan dimengerti dengan mudah oleh orang lain. Strategi pemasaran produk dengan biaya yang sangat ringan karena tidak perlu mengontak orang lain untuk mengetahui bisnis yang kita jalankan.
b. Sosial Media
Cara pemasaran produk di jaman modern ini harus benar-benar dimengerti oleh pemilik usaha. Dan cara promosi online menggunakan media sosial sudah memasuki babak baru. Dimana strategi pemasaran online menggunakan Facebook atau juga Twitter, harus bisa mengandalkan kecerdikan, dan tidak lagi sekedar menuliskan produk yang anda jual. Komunikasi dengan pembicaraan yang hangat menjadi teknik promosi penjualan yang kreatif. Tanpa harus memposting penawaran barang setiap hari, pembeli akan lebih senang bila diberikan tips atau saran bagaimana melakukan sesuatu yang diakhir pembicaraan bisa ditawarkan barang atau jasa yang sesuai untuk memecahkan masalah para calon pembeli.
c. Perangkat Mobile
Perkembangan teknologi komunikasi pada perangkat mobile saat ini semakin canggih dan berlangsung dengan sangat cepat. Banyak sekali produk peralatan telekomunikasi seperti smartphone, tablet, phablet yang telah mengadopsi teknologi terkini seperti Blackberry, Android dan Windows 8.
Dengan handphone di tangan, setiap orang dapat menghubungi dan dihubungi dengan cara yang mudah. Tidak hanya dengan mode suara, tapi juga dapat menggunakan teks seperti email, chatting, tweet. Mode visual dan suara menggunakan video phone membuat komunikasi menjadi sangat dekat. Bahkan perangkat handphone telah memiliki aplikasi yang dapat menghubungkan banyak orang melaui situs sosial media terutama sebagai alat cara promosi produk jasa.
d. Video Online
Akhir-akhir ini, membuat produk dalam tampilan visual menjadi model baru dalam strategi langkah-langkah promosi peluang usaha. Video dapat menamplkan produk yang sedang ditawarkan kepada konsumen. Dengan video, produk dapat ditampilkan secara mendetil dari berbagai sisi. Sebuah cara mempromosikan produk yang kreatif, seakan-akan pembeli dapat melihat langsung produk secara nyata. Contoh, ketika kita menjual baju online, calon konsumen bisa melihat pakaian dalam bentuk yang nyata.

6. Media promosi berbasis IT.
Untuk memperluas jaringan distribusi, kenyamanan pelanggan dan jangkauan pasar yang lebih luas, biasanya beberapa perusahaan membuka sebuah situs untuk memperpendek jarak antara konsumen dengan produsennya. Hal ini juga dimanfaatkan oleh beberapa perusahaan kartu kredit sebagai alat pembayarannya.


PEMBAHASAN


PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE)
JNE merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang pengiriman dan logistik yang bermarkas di Jakarta, Indonesia. Nama resminya adalah Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (Tiki JNE).
1. Spesifikasi produk / jasa
Divisi Ekspres JNE melayani kiriman paket dan dokumen peka waktu tujuan dalam negeri melalui lebih dari 1,500 titik layanan eksklusif dari penjemputan hingga pengantaran yang tersebar di seluruh Indonesia. Layanan ini memanfaatkan moda transportasi tercepat yang tersedia dan melayani beragam jenis layanan sesuai kebutuhan pelanggan.
2. Segmentasi produk / jasa
a. JNE Express
pengiriman paket atau dokumen peka waktu tergantung dari jenis pengiriman apa yang dipilih (SS, YES, REG, OKE)
b. JNE Logistic
Didukung SDM yang terlatih dan berpengalaman, JNE LOGISTICS memperkenalkan layanan logistic menjadi sebuah pengalaman yang menyenangkan (Angkutan Darat, Angkutan Laut).
c. JNE Freight
JNE mampu membawa apapun, kemanapun, kapanpun melewati batas, melebihi harapan Anda (Air Freight, Ocean Freight).
3. Analisis situasi pasar
JNE cukup bijak dalam menganilisis situasi pasar, dengan semakin meningkatnya transaksi jual beli online di internet, JNE terus memunculkan inovasi dan konsistensi dalam pengiriman paket atau dokumen yang merupakan jawaban dari kebutuhan konsumennya.
4. Analisis pesaing
Sampai saat ini, telah banyak jasa ekspedisi pengiriman paket dan barang yang memliliki kelebihan dan kelemahannya masing-masing. Tentunya akan sangat sulit bersaing jika kita tidak mau berinovasi menerapkan hal baru dalam memasarkan produk. Dengan memberikan inovasi dan konsistensi saya yakin kita akan mampu bersaing.
5. Strategi promosi
PT Tiki JNE sangat memanfaatkan perkembangan bidang teknologi dalam bidang promosi, memiliki website yang dapat diakses di http://www.jne.co.id sosial media https://www.facebook.com/JNEPusat/ juga memiliki aplikasi android https://play.google.com/store/apps/details?id=com.indivara.jneone&hl=in dan juga beberapa video promosi yang dilakukan di youtube.
6. Media promosi berbasis TI
Salah satu media promosi berbasis TI yang cukup dekat dengan pengguna yaitu adalah aplikasi MyJNE yang dapat di install di smartphone. Mengingat dijaman sekarang ini orang lebih banyak menggunakan smartphone dibandingkan dengan gadget yang lain.
Fungsi aplikasi MY JNE
a. Mengecek tarif pengiriman JNE seluruh Indonesia
b. Mengecek status pengiriman JNE
c. Mengecek lokasi JNE terdekat
d. Melakukan transaksi jual beli antara penjual dan pembeli individual


PENUTUP
Komentar:
Aspek pemasaran merupakan kunci keberhasilan dari kesuksesan perusahaan, perlu dilakukan penelitian agar diketahui jumlah permintaan lebih besar atau tidak kurang dari jumlah yang diharapkan oleh perusahaan tersebut. Penting untuk mengenali pelanggan yang akan membeli produk kita, dan jangan lupa maksimalkan media seperti website atau sosial media sebagai tempat untuk melakukan promosi.
Agar pelanggan percaya pada produk yang kita buat maka kita harus menjalin hubungan baik dengannya, tanggapi dengan baik setiap masukan-masukan yang diberikan oleh pelanggan. Itu akan membuat pelanggan merasa sangat dihargai. Evaluasi sangat penting untuk meningkatkan kinerja atau produk yang kita jual ke pelanggan, kita dapat mengetahui kekurangan dan kelebihan dari sistem yang sedang berjalan saat ini. Jika tidak dilakukan evaluasi maka tidak akan lahir inovasi. Hal itu akan membuat kita kalah dari pesaing.

Sumber:
http://nabil-maududi.blogspot.co.id/2015/11/tugas-3-aspek-pemasaran.html
http://forinoleonardo.blogspot.co.id/2015/11/aspek-pemasaran.html
http://betabicara.com/strategi-promosi-penjualan-produk-kreatif/
https://id.wikipedia.org/wiki/JNE
http://www.jne.co.id
http://rocketmanajemen.com/strategi-pemasaran-produk/

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »